Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Satlantas Polres Batu Go to School

Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Satlantas Polres Batu Go to School

Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Satlantas Polres Batu Go to School

Untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik pagi ini Satlantas Polres Batu melaksanakan kegiatan Sosialisasi dan Binluh kepada pelajar SMA Immanuel Kota Batu.

Polres Batu menuju wilayah bebas korupsi (WBK) dalam hal ini memiliki beberapa program yakni salah satunya peningkatan kualitas pelayanan publik. Berbagai kegiatan dilakukan untuk menuju peningkatan kualitas pelayanan publik, salah satu kegiatan yang dilakukan seperti pada hari ini Jumat, 14 September 2018 anggota Unit Dikyasa beserta satpas Polres Batu melaksanakan kegiatan Sosialisasi Mekanisme Pembuatan SIM Baru dan Perpanjangan SIM yang bertempat di Gedung SMA Immanuel Kota Batu.

Selain mekanisme, anggota juga mensosialisasikan biaya PNBP yang harus dibayarkan serta persyaratan pembuatan SIM baru ataupun perpanjangan.

“Untuk adik-adik yang berasal dari luar Kota Batu tidak perlu khawatir karena di Polres Batu telah terlaksana pelayanan pembuatan SIM secara online, sehingga adik-adik bisa membuat SIM di satpas Polres Batu” tutur Bripda Anggri selaku pemateri.

Dengan antusias pelajar SMA Immanuel Batu mengikuti kegiatan sosialisasi tersebut tak lupa beberapa pertanyaan diajukan mengenai mekanisme pembuatan SIM.

Warga Batu Apresiasi, Bhabinkamtibmas Peduli Pelayanan Satpas

Warga Batu Apresiasi, Bhabinkamtibmas Peduli Pelayanan Satpas

Warga Batu Apresiasi, Bhabinkamtibmas Peduli Pelayanan Satpas

Apa yang diharapkan oleh Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto, S.I.K., M.Si dan Kasatlantas Polres Batu AKP Christopher Adikara Lebang, S.H., S.I.K. untuk membantu masyarakat dan mempercepat pelayanan perpanjangan SIM di Kantor Satpas Polres Batu benar – benar mendapatkan apresiasi dari masyarakat.

Bapak Sugianto, Dsn Klerek Rt. 03 Rw. 03 Ds. Torongrejo Kec. Junrejo Kota Batu adalah salah satu dari ratusan warga yang mendapatkan kunjungan dari Bhabinkamtibmas dan mengaku bahwa dirinya merasa dibantu oleh Polres Batu karena telah diingatkan untuk segera melaksanakan perpanjangan SIM di Kantor Satpas Polres Batu.

“Awalnya saya kaget koq ada Pak Polisi ke rumah, ternyata Pak Polisi itu Bhabinkamtibmas Polsek Junrejo Desa Torongrejo “Pak Radit” namanya yang sedang mengantar blangko pemberitahuan masa berlaku SIM kepada saya untuk segera memperpanjang SIM” terang Pak Sugianto.

Pak Sugianto juga menyampaikan bahwa setelah sampai ke Kantor Satpas Polres Batu merasa cepat dilayani dan cepat mendapatkan SIMnya (kurang dari 20 menit), itu karena pemohon SIM tidak perlu mengisi formulir pendaftaran yang merupakan program “Bhabinkamtibmas Peduli Pelayanan Satpas” yang diinisiasi oleh Kasatlantas Polres Batu dan diresmikan oleh Kapolres Batu pada tanggal 06/08 yang lalu.

Kapolres Batu berharap agar Program Bhabinkamtibmas Peduli Pelayanan Satpas dapat terus dilaksanakan secara continue agar masyarakat tidak sampai lupa masa SIMnya yang akan mati serta mendapatkan kemudahan dan percepatan dalam perpanjangan SIM di Kantor Satpas Polres Batu.

“Saya juga berharap dengan bentuk pelayanan prima Polres Batu kepada masyarakat akan membuat Polres Batu menjadi Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani)” tambah Kapolres Batu.

Tingkatkan Pelayanan, Polres Batu Inisiasi Bhabinkamtibmas Peduli Pelayanan Satpas

Tingkatkan Pelayanan, Polres Batu Inisiasi Bhabinkamtibmas Peduli Pelayanan Satpas

Tingkatkan Pelayanan, Polres Batu Inisiasi Bhabinkamtibmas Peduli Pelayanan Satpas

Dalam rangka Polres Batu menuju wilayah bebas korupsi (WBK) dan wbbm, Satlantas Polres Batu bersama Sat Binmas memberikan pelayanan prima kepolisian kepada masyarakat dengan inovasi “Bhabinkamtibmas Peduli Pelayanan Satpas”.

Bertempat di Rupatama Polres Batu, Kasat Lantas Polres Batu AKP Christopher Adhikara Lebang, S.H., S.I.K memimpin rapat pemberangkatan Bhabinkamtibmas Peduli Pelayanan Satpas yang dihadiri Kanit Regident, anggota Satlantas, Bhabinkamtibmas Polsek Jajaran Polres Batu serta rekan media (06/08/2018).

Inovasi Bhabinkamtibmas Peduli Pelayanan Satpas berupa pemberian informasi kepada masyarakat oleh Bhabinkamtibmas tentang masa berlakunya sim yang dimiliki oleh warga binaannya agar tidak sampai habis masa aktifnya.

“Dalam inovasi ini Bhabinkamtibmas akan mendatangi warga binaannya yang mempunyai SIM yang masa berlaku SIM nya akan habis dengan memberikan blangko pemberitahuan masa berlaku SIM” terang AKP Christopher Adhikara Lebang, S.H., S.I.K.

“Kami berharap dengan adanya “Bhabinkamtibmas Peduli Pelayanan Satpas” mulai sekarang tidak ada lagi masyarakat di wilayah hukum Polres Batu yang SIM nya mati karena lupa perpanjangan” tambah Kasat Lantas.

Kapolres Batu Akbp Budi Hermanto, S.I.K., M.Si mengapresiasi inovasi yang diinisiasi oleh Kasat Lantas, karena dapat mengingatkan kepada masyarakat dalam menyiapkan diri untuk perpanjangan SIM sehingga tidak sampai mati SIMnya.

“Selain dapat memudahkan masyarakat, kegiatan “Bhabinkamtibmas Peduli Pelayanan Satpas” juga dapat meningkatkan Sinergitas kemitraan antara Bhabinkamtibmas dan warganya” jelas Kapolres Batu.

Quick Respon Unit Laka Satlantas Polres Batu

Quick Respon Unit Laka Satlantas Polres Batu

Quick Respon Unit Laka Satlantas Polres Batu

Malam ini (29/07) situasi arus lalu lintas di wilayah hukum Polres Batu lancar terkendali.

Namun sekira pukul 19.30 Wib Petugas Laka Satlantas Polres Batu menerima telepon dari masyarakat bahwa di Payung 2 Kota Batu telah terjadi kecelakaan lalu lintas.

Dengan cepat Ipda Anton, S.H. bersama Aiptu Nurhadi Santoso dan Brigadir Karel mendatangi TKP dan melaksanakan evakuasi.

Bersama masyarakat di sekitar TKP, petugas dengan segera menolong 16 penumpang kendaraan Mitsubishi Elf No. Pol : N-742-AI yang masih di dalam jurang sedalam kurang lebih 10 M.

Dengan segera Petugas di TKP membawa 12 Orang Korban Laka tunggal yang mengalami luka ringan tersebut ke RS. Karsa Husada Kota Batu.

Dan Petugas segera koordinasi dengan Petugas Derek terdekat untuk mengevakuasi Kendaraan Elf tersebut.

Tidak berlangsung lama Tim Derek dari Pujon merapat di TKP dan selesai evakuasi pada pukul 22.00 Wib.

Menurut keterangan petugas di TKP Brigadir Karel bahwa Kendaraan Mits Elf No. Pol : N-742-AI yang dikemudikan oleh Sdr. Michel, Lk, 26 Th, sampai terperosok kedalam jurang diduga karena pengemudi kurang hati-hati (kurang menguasai medan jalan), sehingga saat melakukan perjalanan dari arah B-T (Kediri ke Malang) sesampainya di TKP (jalan tikungan ke kiri) pengemudi berhaluan terlalu ke kiri sehingga Kendaraan yang berisi 16 penumpang (1 Driver, 10 Lk, 6 Pr) tersebut terperosok ke dalam jurang sedalam 10 M.

Satlantas Polres Batu Tekan Laka Lantas, Satlantas Polres Batu Public address Binluh Tertib Berlalu Lintas

Satlantas Polres Batu Tekan Laka Lantas, Satlantas Polres Batu Public address Binluh Tertib Berlalu Lintas

Satlantas Polres Batu Tekan Laka Lantas, Satlantas Polres Batu Public address Binluh Tertib Berlalu Lintas

Polres Batu – Hari Selasa 10 Juli 2018 Banyak sekali upaya Satlantas Polres Batu yang dilakukan dalam mencegah Laka Lantas di wilayah hukum Polres Batu. Mulai dari Public address, Binluh tertib berlalu lintas, membagikan helm bagi pengendara sepeda motor yang helmnya sudah tidak layak pakai, membagikan sticker tertib berlalu lintas kepada pengguna jalan serta memasang spanduk dan banner himbauan tertib berlalu lintas di beberapa simpul jalan yang ramai.

Kegiatan Satlantas tersebut seperti apa yang pernah disampaikan Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto, S.I.K., M.Si agar Satlantas Polres Batu menjadi Polantas yang profesional, responsif, interaktif dan inovatif saat hadir di tengah masyarakat dalam memberikan pelayanan Prima Kepolisian.

Sasaran utama dari kegiatan Srikandi Patroli adalah pelajar di wilayah hukum Polres Batu., Srikandi Patroli melaksanakan Public address di Alun-alun Kota Batu. Dengan menggunakan announcer Srikandi Satlantas Polres Batu memberikan penerangan tentang tata cara mengemudi yang baik dan benar serta mengingatkan pentingnya membawa kelengkapan surat-surat kendaraan dan identitas pribadi saat mengendarai atau mengemudikan kendaraannya.

Satlantas Polres Batu Dalam Tekan Laka Lantas, Satlantas Polres Batu Public address Binluh Tertib Berlalu Lintas

Satlantas Polres Batu Dalam Tekan Laka Lantas, Satlantas Polres Batu Public address Binluh Tertib Berlalu Lintas

Satlantas Polres Batu Dalam Tekan Laka Lantas, Satlantas Polres Batu Public address Binluh Tertib Berlalu Lintas

Polres Batu – Selasa 10 Juli 2018 Banyak sekali upaya Satlantas Polres Batu yang dilakukan dalam mencegah Laka Lantas di wilayah hukum Polres Batu. Mulai dari Public address, Binluh tertib berlalu lintas, membagikan helm bagi pengendara sepeda motor yang helmnya sudah tidak layak pakai, membagikan sticker tertib berlalu lintas kepada pengguna jalan serta memasang spanduk dan banner himbauan tertib berlalu lintas di beberapa simpul jalan yang ramai.

Kegiatan Satlantas tersebut seperti apa yang pernah disampaikan Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto, S.I.K., M.Si agar Satlantas Polres Batu menjadi Polantas yang profesional, responsif, interaktif dan inovatif saat hadir di tengah masyarakat dalam memberikan pelayanan Prima Kepolisian.

Sasaran utama dari kegiatan Srikandi Patroli adalah pelajar di wilayah hukum Polres Batu., Srikandi Patroli melaksanakan Public address di Alun-alun Kota Batu. Dengan menggunakan announcer Srikandi Satlantas Polres Batu memberikan penerangan tentang tata cara mengemudi yang baik dan benar serta mengingatkan pentingnya membawa kelengkapan surat-surat kendaraan dan identitas pribadi saat mengendarai atau mengemudikan kendaraannya.

Anggota Satlantas Polres Batu Patroli Laksanakan Hunting System Di Jalan Tekan Laka Lantas DI Wilayah Batu

Anggota Satlantas Polres Batu Patroli Laksanakan Hunting System Di Jalan Tekan Laka Lantas DI Wilayah Batu

Anggota Satlantas Polres Batu Patroli Laksanakan Hunting System Di Jalan Tekan Laka Lantas DI Wilayah Batu


Sebagai upaya Satlantas Polres Batu dalam mengurangi angka kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Batu, selain melaksanakan kegiatan preemtif Satlantas Polres Batu juga melaksanakan kegiatan Represif.

Selain melaksanakan pembinaan dan penyuluhan Satlantas Polres Batu juga gencar melakukan penindakan kepada pelanggar yang memicu terjadinya kecelakaan lalu lintas.

Penindakan dilakukan baik secara Operasi stationer satu titik dan pelaksanaan penindakan juga dilakukan dengan cara patroli hunting system.

Patroli Hunting system yang dilaksanakan di Jalan Diponegoro – Jalan Imam Bonjol – Jalan Dewi Sartika – Jalan Pattimura Kota Batu dilaksanakan oleh 6 personel Sat Lantas Polres Batu yang melaksanakan piket Hari Sabtu 12-05-2018

Hunting system dengan sasaran kendaraan lebih muatan dan kendaraan tidak sesuai spektek yang dapat memicu terjadinya kecelakaan lalu lintas.