Guna Kelancaran Arus Lalu Lintas Polsek Pujon Polres Batu Melakukan Giat Rutin Poros Pagi

Guna Kelancaran Arus Lalu Lintas Polsek Pujon Polres Batu Melakukan Giat Rutin Poros Pagi

Tingkatkan Pelayanan, Polsek Pujon Giatkan Pos Awal

Untuk memberikan rasa aman dan kelancaran arus lalu lintas di pagi hari, Kapolsek Pujon Akp M. Budiarto, S.H. memerintahkan anggotanya untuk tepat waktu dalam melaksanakan pengaturan arus lalu lintas dan membantu penyeberangan anak-anak sekolah maupun orang tua yang sedang mengantarkan anak – anaknya untuk berangkat ke Sekolah.

Menindaklanjuti perintah dari Kapolsek Pujon, Aiptu Sugianto dan Aiptu Nurcholis melaksanakan giat poros pagi di SDN. 01 Pujonlor yang berlokasi di tepi Jalan Raya Abdul Manan Wijaya kecamatan Pujon. minggu/ 19-11-2017/06.30 Wib.

Hal ini karena banyaknya aktivitas masyarakat di pagi hari, ada yang berangkat untuk bekerja maupun mengantar anak-anaknya menuju ke sekolah sehingga dapat menyebabkan arus lalulintas menjadi ramai.

“Untuk itu saya memerintahkan anggota agar tepat waktu dalam melaksanakan Poros Pagi untuk hadir di tengah-tengah masyarakat demi membantu kelancaran arus lalu lintas maupun memberikan rasa aman kepada semua pengguna jalan” tambah Akp M. Budiarto.

Kegiatan Poros Pagi merupakan atensi dari Bapak Kapolres Batu AKBP Budi. Hermanto, S.I.K, M.Si  kepada seluruh anggotanya agar selalu siap dan tepat waktu dalam membantu pengaturan arus lalu lintas dan penyeberangan adik -adik Sekolah saat jam berangkat maupun pulang Sekolah khususnya dan pengguna jalan pada umumnya.

Pengamanan dan penyeberangan di wilayah polsek Pujon tersebut dilaksanakan di beberapa titik, antara lain di MI depan pasar Mantung Desa Ngroto, Simpang empat pasar Pujon, SDN. 01 Pujonlor dan Simpang tiga Klemuk dusun Sebaluh desa Pandesari.

Bhabinkamtibmas Polsek Pujon Polres Batu bersama PMI Kabupaten Malang Penyuluhan Penanggulangan Bencana

Bhabinkamtibmas Polsek Pujon Polres Batu bersama PMI Kabupaten Malang Penyuluhan Penanggulangan Bencana

Bhabinkamtibmas Polsek Pujon Polres Batu bersama PMI Kabupaten Malang Penyuluhan Penanggulangan Bencana

Dalam rangka menumbuhkan kesadaran dan partisipasi masyarakat terhadap terjadinya bencana alam, pada hari Minggu 19 November 2017 pukul 08.30 Wib Bhabinkamtibmas Wiyurejo Bripka wahyu setiadi dan Anggota PMI melaksanakan giat binluh tentang penanggulangan bencana alam kepada masyarakat di balai desa Wiyurejo kecamatan Pujon kabupaten Malang.

Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan pesan dan himbauan kamtibmas kepada segenap element masyarakat desa wiyurejo untuk :

  1. menjaga keamanan lingkungan desa Wiyurejo.
  2. agar selalu tanggap dan reaktif dalam menghadapi segala bentuk terjadinya bencana alam karena sekarang ini sudah memasuki musim hujan.
  3. Saling menjaga kerukunan dan menjaga kekompakan antar sesama warga desa wiyurejo.
  4. Selalu menjaga kebersihan lingkungan karena sampah juga penyebab terjadinya banjir.
  5. Segera informasikan kepada bhabinkamtibmas atau polsek Pujon apabila terjadi bencana alam di desa wiyurejo agar cepat tertangani.

Selama kegiatan binluh tersebut berjalan aman lancar dan kondusif.

Bhabinkamtibmas Ngabab Polsek Pujon Polres Batu Silaturahmi ke Kades Dan Perangkat Desa

Bhabinkamtibmas Ngabab Polsek Pujon Polres Batu Silaturahmi ke Kades Dan Perangkat Desa

Bhabinkamtibmas Ngabab Polsek Pujon Polres Batu Silaturahmi ke Kades Dan Perangkat Desa

Sebagai upaya Polsek Pujon dalam mengawasi dana desa, Bhabinkamtibmas Bripka Sugeng Widodo melaksanakan kegiatan koordinasi dengan Kepala desa dan perangkatnya sehubungan penyaluran dana desa di balai desa Ngabab kecamatan Pujon kabupaten Malang. Minggu/19 November 2017 pukul 07.30 Wib

Dalam hal ini bhabinkamtibmas akan selalu bersinergi dengan pemerintahan desa supaya penyaluran dana desa tersebut dapat dilaksanakan sesuai aturan yang berlaku dan tidak ada penyelewengan ditingkat desa guna mempercepat pembangunan dan kemajuan yang ada di desa tersebut.

Dan tak lupa bhabinkamtibmas desa Ngabab juga memberikan himbauan tamu wajib lapor 1X24 jam juga memberikan pesan kamtibmas kepada perangkat desa mengingatkan agar segera melaporkan ke rt, rw maupun kasun apabila ada tamu/orang asing yang ada disekitar lingkungan.

Bhabin Polsek Pujon Polsek Batu Melaksanakan Giat Penghijauan di Desa Madirejo

Bhabin Polsek Pujon Polsek Batu Melaksanakan Giat Penghijauan di Desa Madirejo

Bhabinkamtibmas Polres Batu Giat Penghijauan Di Desa Madiredo

Dalam rangka menjaga kelestarian alam dan lingkungan.

Pada hari sabtu 18 november 2017 pukul 08.00 wib. Bhabinkamtibmas Aipda Mundir menghadiri giat penghijauan di dusun Delik desa Madiredo kecamatan Pujon.

Acara tersebut di hadiri oleh :
1.Djoko Istanto (Danramil pujon.
2.Aipda Mundir (Bhabinkamtibmas).
3.Sertu Warsono (Babibsa).
4.Bapak Mafud (kades).
5.Febri Yudha D ( UKM Bhakti Karya Poltek Malang).

Penghijauan tersebut dilaksanakan dalam rangka karya bhakti dari politeknik Malang yang di ikuti oleh sekitar 25 mahasiswa serta mengajak peran serta masyarakat sekitar dalam menjaga kelestarian alam.Sedangkan giat tersebut mengundang warga sekitar kurang lebih 30 orang.

Adapun penghijauan menanam jenis pohon buah-buahan,mahoni, suren dan mindi dengan jumlah bibit sekitar 600.

Selam pelaksanaan penghijauan tersebut berjalan dengan lancar.

Operasi Peduli Anak Sekolah Bhabinkamtibmas Polsek Pujon Dengan 3 Pilar Serta Tomas

Operasi Peduli Anak Sekolah Bhabinkamtibmas Polsek Pujon Dengan 3 Pilar Serta Tomas

Operasi Peduli Anak Sekolah Bhabin Polsek Pujon bersama 3 Pilar Serta Tomas

Pada hari Kamis (16/11/2017) pukul.08.15 Wib s/d pukul.09.00 Wib.Bhabinkamtibmas Desa Pandesari polsek Pujon AIPTU ALI MURTADO.

Telah melaksanakan kegiatan operasi terhadap anak sekolah yang bolos disaat jam belajar di wilayah desa pandesari kec. Pujon.

AIPTU ALI MURTADO dalam kegiatan operasi ini bersama

1.Kades Pandesari H. LUKMAN HAKIM S. pd. 2.Babinsa Desa pandesari SERTU SLAMET HARIYONO
3.Guru BP SMPN 01 PUJON Drs. SUNARYO
4.Kasun Dusun Krajan SUPRIONO
5.Tokoh Masyarakat ABAH H. SHOLEH
dalam kesempatan ini menyampaikan pesan kamtibmas kepada para pemilik warung atau Cafe yang berada di wil. Desa pandesari agar membuat himbauan yg isinya melarang anak sekolah berseragam tidak nongkrong atau ngopi disaat jam belajar sesuai kesepakan antara pemilik warung yaitu antara jam 07.00 wib s/d jam 14.00 wib untuk menolak serta melarang anak sekolah berseregam duduk dan nongkrong di warung tersebut.

Dalam giat ini warung warung yang terindikasi dipakai nongkrong anak sekolah adalah
1.warung Bu Pur yg berada di Rt. 14 Rw 01dsn krajan ds. Pandesari
2.Cafe Lor Sawah dsn krajan ds pandesari
3.Cafe Bu Ida Taman Kelinci Dsn Bon Bayi ds pandesari Pujon.

Melalui kegiatan DDS/ Operasi peduli anak sekolah ini untuk memastikan wilayah di desa binaan dalam keadaan kondusif Serta membangun citra sebagai tempat wisata yg berwawasan alam dan mengurangi tingkat kenakalan remaja di era milenial ini, serta menghimbau agar kewaspadaan di sekitar lingkungan tempat tinggal dengan menggalakkan tamu wajib lapor 1×24 jam dan siskamling.

Selain itu di sampaikan melalui peran serta Tokoh Masyarakat bisa memberitahukan serta nenegur kepada siswa yang disaat jam belajar membolos dan kepada warga lainnya untuk menjaga kerukunan antar warga tetangga mengutamakan musyawarah mufakat apabila ada permasalahan hindari perselisihan serta cegah hindari konflik sosial di masyarakat.

Kegiatan ini dalam rangka menumbuhkan dan meningkatkan disiplin siswa didik dalam menempuh pendidikan dasar dan menengah serta nemberi kesadaran dan partisipasi masyarakat terhadap kamtibmas mewujudkan sikon kamtibmas yang aman dan kondusif.

Polsek Pujon Polres Batu Gelar Giat Rutin Poros Pagi Guna Berikan Pelayanan Prima

Polsek Pujon Polres Batu Gelar Giat Rutin Poros Pagi Guna Berikan Pelayanan Prima

Pelayanan Masyarakat Polsek Pujon Polres Batu Gelar Poros Pagi

Pujon- Sesuai perintah Akbp Budi Hermanto S.I.K M.Si selaku Kapolres Batu memerintahkan seluruh jajaran polsek di wilayah hukum polres Batu untuk mengelar anggotanya masing-masing untuk melaksanakan giat poros pagi.

Pada hari Jumat tanggal 17 november 2017 pukul 06.30 Wib. Angota polsek Pujon melaksanakan giat pelayanan poros pagi di sekolah maupun pertigaan/perempatan di daerah kecamatan Pujon.

Poros pagi merupakan bentuk pelayanan kepada masyarakat/anak-anak sekolah di pagi hari untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dan juga mencegah terjadinya kriminalitas yang akan terjadi.

Selama kegiatan poros pagi berlangsung berjalan dengan aman dan

Polsek Pujon Polres Batu Tingkatkan Harkamtibmas

Polsek Pujon Polres Batu Tingkatkan Harkamtibmas

Polsek Pujon Polres Batu Tingkatkan Harkamtibmas

Sebagai upaya meningkatkan sinergitas kemitraan Kamtibmas serta memberikan rasa aman kepada masyarakat Kota Wisata Batu, Kapolres Batu Akbp Budi Hermanto, S.I.K., M.Si memberikan atensi kepada jajaran untuk meningkatkan Patroli Wisata dan sambang warga, Toga Tomas dan Karang Taruna. (17/11).

Kota Batu yang merupakan kota tujuan wisata sudah barang tentu menjadi prioritas tugas pengamanan justru pada hari-hari libur nasional, “berikan pelayanan prima kepada wisatawan yang datang ke kota Batu, sebagai bentuk kehadiran negara di tengah masyarakat”, pesan Kapolres.

Seperti pada hari Minggu ini, anggota Polsek Pujon melaksanakan kegiatan patroli di lokasi wisata yang berada di wilayahnya, Paralayang dan Coban Rondo.

Disamping melaksanakan kegiatan patroli di kawasan wisata, Kanit Binmas melaksanakan silaturahmi ke tokoh masyarakat Ds. Pandesari Bpk. H. Hadi dan anggota Reskrim dipimpin Kapolsek Pujon Akp M. Budiarto, S.H melaksanakan kring Serse di Ds. Ngroto untuk antisipasi Jambret.

“Dengan penggelaran anggota Polri di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman serta tidak memberikan ruang gerak pelaku kriminal” terang Kapolsek Pujon.

Polsek Pujon Polres Batu Lakukan Giat Rutin Apel Pagi dan Juga Penyampaian AAP

Polsek Pujon Polres Batu Lakukan Giat Rutin Apel Pagi dan Juga Penyampaian AAP

Tingkatkan Kedisiplinan Polsek Pujon Polres Batu Apel Pagi

Angota polsek Pujon melaksanakan giat apel pagi yang di pimpin oleh Aiptu Supriyanto (kanit binmas) di halaman mapolsek pujon. Pada hari Jumat tanggal 17 november 2017 pukul 08.00 wib.

Dengan kegiatan apel pagi di harapkan terbangun kedisiplinan pada seluruh anggota polsek Pujon.Dan pada kesempatan tersebut selaku kanit binmas menekankan :
1.Meningkatan giat patroli.
2.Poros untuk di giatkan kembali.
3.Bhabinkamtibmas untuk tingkatkan pelaporan wajib kunjung dan DDS.

Selama kegiatan pelaksanaan apel pagi berjalan dengan aman dan lancar.

Polsek Pujon Polres Batu Giatkan Patroli Malam Guna Ciptakan Situasi Kondusif

Polsek Pujon Polres Batu Giatkan Patroli Malam Guna Ciptakan Situasi Kondusif

Demi Terciptanya Situasi Kondusif Polsek Pujon Polres Batu Giatkan Patroli Pertokoan

Angota polsek Pujon yang terdiri dari Aiptu Sungkeni dan Aiptu Sugianto melaksanakan giat patroli di wilayah hukum Polsek Pujon. Pada hari jumat Tanggal 17 november 2017 pukul 01.00 wib.

Kegiatan patroli ini merupakan wujud bentuk pelayanan kepada masyarakat untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dan juga dialogis dengan warga masyarakat yang melaksanakan ronda malam agar melaporkan bila menemui hal-hal yang mencurigakan.

Selama kegiatan patroli berjalan dengan aman dan lancar.

Tingkatkan Keamanan, Polsek Bumiaji Polres Batu Tingkatkan Patroli Wisata

Tingkatkan Keamanan, Polsek Bumiaji Polres Batu Tingkatkan Patroli Wisata

Tingkatkan Keamanan, Polsek Bumiaji Polres Batu Tingkatkan Patroli Wisata

Dalam rangka mengantisipasi lonjakan wisatawan yang mengarah ke Kota Batu, pada hari ini (17/11) Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto, S.I.K., M.Si memerintahkan kepada jajaran agar meningkatkan patroli wisata dan melaporkan hasil pelaksanaan patroli kepada Telematika Polres Batu.

Menyikapi perintah Kapolres Batu anggota Polsek Bumiaji Brigadir Tofik melaksanakan patroli wisata ke tempat wisata Coban Talun. Dari hasil pelaksanaan patroli didapatkan data wisatawan untuk R2 : 50 unit, R4 : 20 unit dan untuk pengunjung 250 orang.

Di samping melaksanakan patroli wisata anggota Polsek Bumiaji bersama Babinsa juga memberikan pesan Kamtibmas kepada pihak wisata agar meningkatkan kewaspadaan di saat lonjakan wisatawan memadati Coban Talun, keselamatan pengunjung harus di prioritaskan dan apabila terjadi hal-hal yang menonjol segera melaporkan ke Bhabinkamtibmas maupun ke Polsek Bumiaji.

Pihak wisata maupun pengunjung sangat senang dan antusias dengan kehadiran pihak kepolisian di lokasi wisata karena mereka merasa aman dan nyaman saat menikmati hari libur. Bapak Sigit selaku pihak wisata mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak kepolisian yang sudah hadir membantu mengamankan lokasi wisatanya. Pihak wisata berharap agar pelaksanaan patroli ini dilaksanakan secara rutin bukan hanya di hari libur tapi di hari biasa juga agar lokasi Wisata tetap aman dan kondusif.