Kapolsek Pujon Cegah Kerawanan Kamtibmas Dengan Silatuharmi

Kapolsek Pujon Cegah Kerawanan Kamtibmas Dengan Silatuharmi

Kapolsek Pujon Cegah Kerawanan Kamtibmas Dengan Silatuharmi

Batu – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang aman kondusif, Kapolsek Pujon Akp M. Budiarto, S.H melaksanakan kegiatan silaturahmi kepada tokoh agama maupun masyarakat yang berada di wilayahnya, hari ini Selasa 4/4/2017 Kapolsek Pujon mengunjungi Calon Kades Ngabab No urut 3 Sdr. Abdul Fatah.

Terutama menjelang pelaksanaan Pilkades serentak bulan depan, “lakukan pendekatan kepada semua calon Kades dan pendukungnya untuk tetap menjaga tali persaudaraan agar terjaga situasi yang aman konduaif walau beda pilihan dalam Pilkades”, perintah Kapolres kepada Kapolsek jajaran yang melaksanakan Pilkades.

Disamping upaya persuasif Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H juga telah menyiapkan pasukan pengamanan dalam Pilkades serentak Kabupaten Malang, agar situasi wilayah jajaran tetap aman kondusif.

Kegiatan penetapan dan pengundian nomor urut balon Kades ds. Sbr. Agung kec. Ngantang kab. Malang

Kegiatan penetapan dan pengundian nomor urut balon Kades ds. Sbr. Agung kec. Ngantang kab. Malang

Selasa , tgl. 4-4-2017 , jam 13.45 s/d 15.25 wib , telah dilaksanakan giat penetapan dan pengundian nomor urut balon Kades ds. Sbr. Agung kec. Ngantang kab. Malang bertempat di Balai Desa Sbr. Agung yg dihadiri +- 50 orang .

Hadir dlm giat tsb sbb :
1. Muspika Ngantang.
2. Kades Sbr. Agung dan stafnya.
3. Ket.panitiya pilkades dan
anggotanya.
4. Ket.RT dan RW se ds.Sbr. Agung.
5. Ket BPD dan seluruh
anggotanya.
6. Para calon kades ds. Sbr. Agung.

Adapun susunan acara :
* Pembukaan
* Menyanyikan lagu wajib Indonesia
Raya yg diikuti oleh seluruh
undangan.
* Sambutan sambutan :
– Sambutan ket.panitiya pilkades
ds. Sbr. Agung ( Drs. Santoso )
yg intinya : melarang Kades dan
perangkatnya ikut kampanye
pada salah satu calon.

* Do’a ( Ust. Winanto )

– Sambutan Kades ds. Sbr. Agung
( Bpk. Siswantoro ) yg intinya :
ucapan terima kasih kpd balon
Kades ds. Sbr. Agung dan
seluruh undangan yg hadir pada
acara ini dan tak kalah
pentingnya pada saat
pelaksanaan nanti agar tetap
dijaga masalah keamanan.

– Sambutan Muspika Ngantang
oleh Camat Ngantang ( Drs.Eru
Priyambodo ) yg intinya :
1. ucapan terima kasih kepada
seluruh panitiya yg telah
bekerja ectra keras demi
terselenggaranya pilkades
pada tgl.30 April 2017 .
2. Diharapkan para calon tdk
bermain mony politik krn
Polres Malang telah
membentuk saber judi.

– Pembacaan dan penetapan DPT
yg dibacakan oleh ( Bpk.
Suparman ) adalah sbb :
# Jumlah DPT ds. Sbr. Agung
Jumlah. = 4.237 jiwa
( L = 2.154. , P = 2.083. ).

– Penetapan balon Kades oleh Ket.
BPD ( Bpk. Rahadi ) adalah sbb :

1. SUCIPTO , SMP ,Swasta , alamat
dsn. Bendorejo Rt.20/05 ds. Sbr.
Agung.

2. SUHARTONO , SARJANA
PENDIDIKAN ,PNS , alamat dsn.
Sbr. Mulyo Rt.14/04 ds. Sbr.
Agung.

3. AMIN TOHARI , SMA , Kary.
Swasta , alamat dsn. Kebonsari
Rt.05/02 ds. Sbr. Agung.

4. SUHARTOYO , SMA , PNS ,
alamat dsn. Kebonsari Rt.06/02
ds. Sbr. Agung.

Acara khusus penyampaian Visi Misi :
1. SUCIPTO
# VISI :
Menuju terwujudnya
desa dgn prinsip mudah , adil ,
jujur , sehat dan makmur.
# MISI. :
Mewujudkan pelayanan prima
thdp kepentingan masy.

2. SUHARTONO
# VISI. :
Terwujudnya masy. Yg kuat
,mandiri,profesional dlm
menjaga persatuan dan
kesatuan.
# Mewujudkan masy.yg
bertaqwa kpd Tuhan YME.

3. AMIN TOHARI
Intinya memperhatikan
lingkungan hidup , yanmas dan
pengembangan daerah wisata.

4. SUHARTOYO
VISI : Apabila kami dikehendaki
oleh masy ds. Sbr. Agung , kami
akan meningkatkan yanmas.

Selama giat berlangsung situasi berjalan aman dan kondusif.

Hari Libur Polres Batu Amankan Gelar Budaya Karnaval Besih Desa

Hari Libur Polres Batu Amankan Gelar Budaya Karnaval Besih Desa

Hari Libur Polres Batu Amankan Gelar Budaya Karnaval Besih Desa
Batu – Sudah menjadi resiko bagi anggota Polri yang bertugas di Kota Wisata Batu (KWB) melaksanakan tugas pada hari libur, berbagai event dan kunjungan wisata kebanyakan pada hari-hari libur yang kehadiran Polri mutlak diperlukan sebagai penanggung jawab keamanan dan ketertiban masyarakat, seperti pada hari ini Minggu 2 April 2017 di Desa Pujon Lor Kabupaten Malang dilaksanakan Karnaval bersih desa yang menggunakan jalur utama Batu – Kediri, dilaksanakan dari pukul 09.00 s/d 17.00 wib.
Tradisi bersih desa yang disaksikan Bupati Malang H. Rendra Krena dan Muapika Pujon, merupakan peninggalan leluhur yang selalu digelar setiap tahun dengan menampilkan berbagai atraksi seni budaya daerah untuk mengenang jasa pendahulu Desa Pujon Lor yang dengan perjuangannya lahirlah suatu kawasan yang hingga sekarang dapat dinikmati oleh anak cucu.
Kirap Karnaval bersih desa yang diikuti 28 Rukun Tetangga masing-masing menampilkan 1 group dan dari sekolah yang ada di Pujon juga menampilkan grup karnaval, semakin menambah semarak hiburan gratis bagi pengguna jalan yang melintas.
Sehingga pengamanan dari Kepolisian dimaksimalkan dengan melibatkan 1 SST gabungan Satuan Fungsi digelar disepanjang jalur dan lokasi agar kegiatan berjalan aman lancar.
Dengan melakukan rekayasa lalu lintas, kanalisasi jalur untuk peserta karnaval, sehingga arus lalu lintad Batu – Kediri dapat berjalan walau padat namun tetap bergerak.
Terkait dengan karnaval bersih desa yang sudah masuk kalender kamtibmas Kapolres Batu Akbp LeonardusSimarmata, S.Sos, S.I.K, M.H, “sudah saya perintahkan Kabag Ops untuk melakukan pengamanan maksimal setiap kegiatan warga dan lakukan rekayasa lalulintas agar semua berjalan dengan aman dan lancar”, penjelasan Kapolres terkait karnaval bersih desa Pujon.
“Terimakasih pak Kapolres, dengan pengamanan dan pengaturan lalu lintas, semua berjalan aman dan lancar”, puji panitia bersih desa.
Pohon tumbang di tepi jalan raya Dsn. Sebaluh Ds. Pandesari Km 10 Batu – Malang

Pohon tumbang di tepi jalan raya Dsn. Sebaluh Ds. Pandesari Km 10 Batu – Malang

Minggu tgl 2 April 2017 jam 10.30 wib s/d 11.00 wib di tepi jalan raya Dsn. Sebaluh Ds. Pandesari Km 10 Batu – Malang telah terjadi pohon tumbang jenis sengon berdiameter lingkar 60 cm di karenakan lapuk
* Kronologi kejadian
Sekira jam 10.30 wib pohon jenis sengon yang karna sudah lapuk kemudian tertiup angin sehingga roboh mengenahi tiang listrik bertegangan tinggi
* Upaya yang dilakukan sbb ;
– Melakukan pembersihan kayu yg melintang di jalan raya dg cara bergotong royong dg masyarakat sekitar
– Menginformasikan kepada pihak PLN Pujon
* Dalam kejadian pohon tumbang tidak terdapat korban jiwa
* Selama efakuasi pohon tumbang berjalan aman kondusif.

Dan diharapkan kepada semua pengguna jalan raya agar tetap waspada dan berhati – hati.

Kapolsek Ngantang Amankan Giat Verifikasi Bakal Calon Kades

Kapolsek Ngantang Amankan Giat Verifikasi Bakal Calon Kades

Kapolsek Ngantang Amankan Giat Verifikasi Bakal Calon Kades

Batu, Sabtu (1/4/2017), pilkades serentak se Kabupaten Malang pada tahun anggaran 2017 telah memasuki tahap verifikasi terhadap Bakal Calon Kades yang telah mendaftarkan diri.

Hari ini Sabtu 1 April 2017, di Balai Deaa Sumber Agung kecamatan Ngantang berlangsung rapat pleno penetapan Calon Kades yang terdaftar sebanyak 5 orang dan dari hasil verifikasi 1 orang dinyatakan gugur, karena tidak dapat memenuhi persyaratan administrasi yang telah disepakati oleh ke 5 orang Bakal Calon.

Rapat pleno yang dipimpin oleh Ketua Panitia Pilkades berlangsung dari pukul 09.30 s/d 10.15 wib, dihadiri oleh semua Bakal Calon Kades, Kades dan perangkat serta panitia sebanyak 22 orang.

Selama kegiatan verifikasi Bakal Calon Kades masa bhakti 2017-2023 berlangsung, anggota Polsek Ngantang melaksanakan pengamanan yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Akp Sahraku, S.H.

Ketika ditanyakan banyaknya anggota yang melaksanakan pengamanan mengatakan, “sesuai perintah Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H, agar Kapolsek selalu melakukan pengamanan maksimal pada setiap tahapan Pilkades”, papar Kapolsek.

Kasat Binmas Beri Motivasi Pelajar SMK Negeri Batu Dalam Menghadapi UNBK Tahun Ajaran 2017

Kasat Binmas Beri Motivasi Pelajar SMK Negeri Batu Dalam Menghadapi UNBK Tahun Ajaran 2017

Humas Polres Batu, Rabu (29/3/2017) Kasat Binmas menindak lanjuti perintah Kapolres Batu AKBP Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H untuk memberikan motivasi dan semangat belajar kepada pelajar SMK dalam menghadapi UNBK (Ujian Nasional Berstandar Komputer) tahun ajaran 2017 sehingga bisa menghasilkan pelajar-pelajar yang berkwalitas dan bisa bersaing dengan pelajar dari daerah lain.

Giat memberikan motivasi/semangat belajar yang dilaksanakan oleh Kanit Binpolmas Aiptu Sudarmadji, Kanit Bintibmas Aiptu Endro Supriyono dan Bripka Arik Setiyono, SE bertempat di area Outbond Apel Sun alamat Dsn Binangun Ds Bumiaji Kec. Bumiaji Kota Batu kepada pelajar SMK Negeri 2 Batu kelas 12 yang diikuti oleh 100 siswa.

Guna menghasilkan kwalitas dan mutu pendidikan yang baik, Satbinmas memberikan motivasi, semangat kepada pelajar yang dirangkai dalam kegiatan outbond untuk mempererat kekompakkan dan tali kebersamaan antar pelajar.

Siswa harus disiplin dalam segala hal khususnya belajar dalam menghadapi UNBK karena dengan disiplin apa yang kalian cita-citakan akan terkabul dan lulus semua.

Sekarang ada kesempatan baik buat kalian tergantung dari siswa sendiri mau mengambil hal tersebut atau tidak dengan dibukannya pendaftaran Secata, Secaba dan Akademi Kepolisian, gunakan kesempatan tersebut sebaik mungkin dan saya berharap ada yang mendaftar dan lulus ikut pendidikan.

Silahturahmi Kamtibmas Pasca Pilkada Kota Batu kepada Tokoh Partai Politik

Silahturahmi Kamtibmas Pasca Pilkada Kota Batu kepada Tokoh Partai Politik

Humas Polres Batu, Rabu (29/3/2017) Kasat Binmas menindak lanjuti perintah Kapolres Batu AKBP Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H untuk meningkatkan silahturahmi kamtibmas kepada Toga, Tomas dan Tokoh Partai Politik pasca Pilkada Kota Batu Tahun 2017 sehingga beda pilihan, gesekan antar calon & pendukung serta simpatisan dan massa pendukung tidak terjadi kembali dan kehidupan bermasyarakat kembali normal seperti semula.

Giat silahturahmi kamtibmas dilaksanakan oleh Kanit Binpolmas Aiptu Sudarmadji, Kanit Bintibmas Aiptu Endro Supriyono dan Bripka Arik Setiyono, SE bertempat di rumah Nurohman (Wakil Ketua DPRD Kota Batu dan Ketua DPC PKB Kota Batu) alamat Dsn Santrean Ds Sumberejo Kec. Batu Kota Batu.

Pesta demokrasi 5 tahunan di Kota Batu telah berakhir dan memasuki tahap baru berharap sendi-sendi kehidupan bermasyarakat kembali normal seperti biasa sehingga beda pilihan dan dukung mendukung paslon serta gesekan tidak terjadi lagi.

Sebagai tokoh partai politik agar mengendalikan masa pendukungnya sehingga hasil pilkada yang telah dimenangkan oleh paslon No urut 2 harus didukung oleh semua yang beda pilihan untuk memajukan Kota Wisata Batu ke arah yang lebih baik.

Tinggalkan ego dan fanatik partai masing-masing dan bersama-sama membawa perubahan Kota Wisata Batu menjadi tujuan wisata yang religi dan aman.

Bhabinkamtibmas Desa Oro-Oro ombo Melaksanakan DDS Ke warga

Bhabinkamtibmas Desa Oro-Oro ombo Melaksanakan DDS Ke warga

Humas Polres Batu Rabu tgl 29 Maret 2017 pkl 15.00 wib.bhabinkamtibmas desa Oro oro ombo melaksanakn giat Dds kerumah ibu Surti warga oro oro ombo Rt 05 Rw 05 .

Dalam kegiatan tersebut bhabinkamtibmas desa oro oro ombo memberikan pesan pesan kamtibmas kepada warga yang di kunjungi dan menyampaikan maklumat bpk kapolres Btu AKBP LEONARDUS SIMARMATA S.Sos,S.I.K,M.H.
1.jangan mudah terpengaruh isi isu penculikan yg blm tentu kebenaran ya.
2.polri selalu siap mengamankan kota Batu 1x 24 jam.
3 .apabila memarkir kendaraan jangan lupa menginci ganda dan kalu bepergian jangan lupa mematikan kompor dan mengunci rumah.
3 Lampiran

BHABINKAMTIBMAS DESA PANDESARI MENGIKUTI GIAT PENYULUHAN NARKOBA DI DSN. SEBALUH

BHABINKAMTIBMAS DESA PANDESARI MENGIKUTI GIAT PENYULUHAN NARKOBA DI DSN. SEBALUH

BHABINKAMTIBMAS DESA PANDESARI MENGIKUTI GIAT PENYULUHAN NARKOBA DI DSN SEBALUH.

Mohon ijin pada hari Rabu tanggal 29 Maret 2017 sekira jam 20.00 Wib.
(Bhabinkamtibmas) Desa Pandesari AIPTU ALI MURTADO Bersama KANIT RESKRIM POLSEK PUJON BRIPKA PARSUJI

Melaksanakan kegiatan Penyuluhan Narkoba terhadap para ketua RT/RW serta kawula muda dsn. Sebaluh
Acara penyuluhan ini dibuka oleh Bpk. Kepala Desa Pandesari H. LUKMAN HAKIM S. psi. Dengan peserta berjumlah 80 orang.

1.Menyampaikan Maklumat Kapolres Batu tentang Berita Penculikan anak di medsos dan media yang lain tentang penculikan anak. agar tidak mudah terprovokasi dan percaya isu isu tentang penculikan anak anak sekolah. Serta menyampaikan kepada masyarakat khususnya kawula muda agar selalu berhati hati dijalan raya serta tidak memakai knalpot brong.
2.Kanit Reskrim menyampaikan kepada masyarakat tentang bahaya LAHGUN narkoba dan obat obatan terlarang serta dampak negatif bagi penguna, pengedar narkoba .
3.Kepada masyarakat dusun sebaluh apabila ada orang asing yang mencurigakan segera mekaporkan ke Bhabinkamtibmas Desa Pandesari Aiptu Ali Murtado dg No.Telp 081252001516 ataupun Polsek Pujon dg No. Telp (0341) 524110.
Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut berjalan kondusif.

Bhabinkamtibmas Desa Pandesari Mengikuti giat Lomba Administrasi Desa Tingkat Kab. Malang

Bhabinkamtibmas Desa Pandesari Mengikuti giat Lomba Administrasi Desa Tingkat Kab. Malang

Humas Polres Batu Rabu tanggal 29 Maret 2017 sekira jam 10.00 Wib.
(Bhabinkamtibmas) Desa Pandesari AIPTU ALI MURTADO

Melaksanakan kegiatan mendampingi Tim dari Pemkab Malang dalam rangka Lomba Administrasi tingkat Kabupaten Malang.

Dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas Desa Pandesari menyampaikan kepada Tim lomba administrasi yang berjumlah 20 (duapuluh) orang yang dipimpin Kadis Kesehatan Drs. ABDURAHMAN serta Perangkat Desa dan jajaran LPMD, BPD, PKK, Posyandu.
1.Menyampaikan Maklumat Kapolres Batu tentang Berita Penculikan anak di medsos dan media yang lain tentang penculikan anak. agar tidak mudah terprovokasi dan percaya isu isu tentang penculikan anak anak sekolah.
2.Kepada Tim lomba Administrasi Bhabinkamtibmas Desa Pandesari menyampaikan bahwa desa pandesari adalah sebagai desa tujuan wisata Coban Rondo, Paralayang, Taman kelinci,yang membuat kemacetan lalin dihari libur karena media jalan yg sempit.
3.Kepada para peserta lomba Administrasi apabila ada orang asing yang mencurigakan segera mekaporkan ke Bhabinkamtibmas Desa Pandesari Aiptu Ali Murtado dg No.Telp 081252001516 ataupun Polsek Pujon dg No. Telp (0341) 524110.