Perlakukan Pasien Bagai Raja Sehari
Batu, Jumat (10/3/2017), kesiapan bhakti sosial operasi katarak Polres Batu bekerja sama dengan 90 Tahun SMA CC Jakarta dan Perdami Cabang Malang, di Rs. Bhayangkara Hasta Brata Batu, Sabtu 11 Maret 2017, dikontrol Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H hingga ke kamar Operasi yang akan dipergunakan untuk operasi katarak.
Sebelum peninjauan ke lapangan, Kapolres memimpin rapat panitia terakhir kesiapan di ruang rapat Polsek Koba, depan Rumah Sakit yang akan dipergunakan bhaksos.
Dalam arahannya Kapolres meminta kepada seluruh panitia untuk memberikan pelayanan yang terbaik, “perlakukan pasien sebagai Raja”, kata Kapolres.
Mulai dari penjemputan dan penyambutan pasien, ruang tunggu paien, rundown acara, ruang operasi hingga petugas yang mengawaki, dilakukan pengecekan hingga tempat menginap gratis yang dipersiapkan Polres di Wisma Bima Sakti juga dikontrol oleh Kapolres.
Selesai cek lapangan, Kapolres mengevaluai apa-apa yang sudah bagus dan yang harus diperbaiki hingga benar-benar siap untuk pelayanan secara maksimal.