Cegah Aksi Premanisme, Anggota Bhabin Polsek Batu Kota Polres Batu Giat Pemasangan Banner Himbauan
Dalam rangka menjaga harkamtibmas upaya preemtif Polri memberikan penerangan kepada masyarakat mencegah aksi premanisme Brigadir Aris Chandra selaku Bhabin Desa Sidomulyo Polsek Batu Kota. Pada hari Senin, 22-01-2018 melaksanakan kegiatan pemasangan Banner himbauan kamtibmas cegah dan tolak aksi premanisme adapun lokasi pemasangan bertempat di JL. Raya Bukit berbunga Desa. Sidomulyo Kec.Batu Kota Batu.
Pemasangan Banner tersebut di lakukan oleh Bhabinkamtibmas sebagai pengemban fungsi preemtif Polri agar masyarakat di sekitar Desa Sidomulyo merasa nyaman dan aman serta lebih hati hati terhindar dari aksi maupun tindakan premanisme.
Dipasangnya Banner himbauan kamtibmas cegah aksi premanisme masyarakat yang melintas di jalan bisa membaca dan apabila ada tindakan premanisme bisa melaporkan kepada Kepolisian.
Kegiatan ini sebagai wujud memberikan perlindungan serta mengajak partisipasi kepada semua masyarakat dalam mencegah dan memberantas aksi premanisme dalam mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.