Makam Status quo  Kapolsek pujon Bersama Sarpras Polres Batu Mengeceknya

Makam Status quo Kapolsek pujon Bersama Sarpras Polres Batu Mengeceknya

Kapolsek Pujon Polres Batu Pengecekan Monumen Statusquo

Polres Batu.id-Guna mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia dan menjelang peringatan hari pahlawan yang jatuh pada tanggal 10 nopember yang tinggal beberapa minggu lagi.

Pada hari kamis tanggal 19 oktober 2017 jam 16.30 wib.Kaplsek Pujon Akp M.Budhiarto SH,Kasubag Sarpras Iptu Suharmaji,bapak Mulyono (camat Pujon) dan bapak Lukito (tukang bangunan) bersama-sama mengadakan kontrol dan pengecekan monumen Statusquo yang berlokasi di jalan Abdul Manan Wijaya sebelah kantor kecamatan Pujon.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengetahui dan kontrol guna pembenahan dan pengecatan monumen tersebut agar terlihat lebih cantik dan indah.Karena dengan mengetahui sejarah di harapkan generasi muda dapat membangkitkan rasa nasionalisme dan mampu mengisi kemerdekaan ini dengan sebaik-baiknya.

Monumen ini menceritakan tentang kejadian tanggal 07 desember 1948 terjadinya baku tembak antara pasukan belanda dan pasukan Indonesia
dengan meninggalnya:
1.Agen polisi kelas III Katjoeng Permadi.
2.Kopral Kasturi.
Pasukan Indonesia mampu menyita:
1.1(satu) kendaraan jeep.
2.2 (dua) pucuk senjata.
Selanjutnya pasukan Belanda terpukul mundur.