Polres Batu – Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batu Imam Suryono berama Lantas Polres Batu menggelar kegiatan Sosialisasi Keselamatan dan Ketertiban Lalu Lintas di Hotel Aster, Senin (01/11/2021).
Narasumber kegiatan tersebut antara lain Ketua Komisi C DPRD Kota Batu Khamim Tohari dan Satlantas Polres Batu.
Khamim mengatakan, Kegiatan ini merupakan upaya Pemerintah Kota Batu, DPRD Kota Batu bekerja sama dengan Kepolisian Resor Batu untuk menumbuhkan kesadaran dan kedisiplinan masyarakat dalam mematuhi tata tertib berlalu lintas.
“Saya menghimbau bagi pengemudi angkutan umum untuk dapat meningkatkan keselamatan dalam mengemudikan kendaraan. Sehingga terciptanya keamanan dan kenyamanan bagi pengguna jasa angkutan umum serta menumbuhkan kepedulian pengguna jalan lain dengan mematuhi peraturan lalu lintas,” kata Khamim.
Kegiatan ini dihadiri oleh 94 peserta terdiri dari Organda, Paguyuban Angkot 9 Jalur beserta anggota dan Ketua Asosiasi Pengemudi Mobil Penumpang Umum (APMPU) Kota Batu. Hal ini juga mewujudkan Keamanan Keselamatan Ketertiban dan Kelancaran (Kamseltibcar).
“Saya apresiasi, semua pihak berperan serta peduli Kamseltibcar,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Angkutan Jalan Chilman Suadi mengatakan, tujuan diselenggarakan kegiatan ini untuk meningkatkan kemampuan berlalu lintas khususnya pengemudi angkutan umum sehingga dapat memberikan keamanan dan kenyamanan bagi pengguna jasa transportasi dan penyedia jasa transportasi umum yang ada di Kota Batu.
“Diharapkan dengan dilaksanakan kegiatan sosialisasi ini dapat memberikan pengetahuan dan informasi kepada peserta agar lebih taat dalam berlalu lintas di jalan,” kata Chilman. (humasresbatu-bp-kw).