KOTA BATU, polresbatu.id
Tingginya angka kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) selama Januari 2020 di wilayah hukum Polres Batu mendapat tanggapan serius jajaran Satlantas Polres Batu. Sejak minggu kemarin para senior Satlantas di jajaran Polres Batu gencar menggelar operasi, salah satunya menyasar kalangan pelajar di jalan AP III Kacoeng Permadi Junrejo, Kota Batu.
“Tujuan operasi lalu lintas ini agar para pengendara, khususnya yang melewati jalan raya depan Mako Polres Batu ini mengenakan helm. Lebih khusus lagi para pelajar,” ujar Iptu Hariyanto, Kanit Turjawali Lantas Polres Batu, di sela kegiatan operasi lalin di Jalan AP III Kacoeng Permadi, Junrejo, Rabu (29/1).
Dijelaskan, selama Januari 2020 sudah terjadi sekitar 30 laka lantas di wilayah hukum Polres Batu. Sebanyak 6 korban meninggal dunia di lokasi kejadian. “Ironisnya, kebanyakan di antara mereka adalah pelajar. Itu sebabnya, saya ingatkan betul pada pelajar yang tidak mengenakan helm yang melintas di depan Mapolres ini, ” terangnya.
Bahkan, tambah Gianto, kepedulian akan keselamatan berlalu lintas ini juga ditunjukkan Kapolres Batu AKBP Harviadhi Agung Prathama, SIK, MIK. Saat melintas di jalan Hasanudin dan melihat ada pelajar tidak mengenakan helm, Kapolres langsung turun dari mobilnya dan mengingatkan si pengendara.
Hal senada diungkapkan Hariyanto, Kanit Turjawali Polres Batu. Menurutnya,yang terlibat dalam operasi lalin di jalan raya depan Mapolres Batu ini cukup spesial, yakni para senior di lantas seperti para Kanit.
“Dalam operasi ini kami belum memberikan tindakan tilang. Kami masih mengingatkan agar mereka yang tidak memakai helm bisa mengenakan helm. Sejelek apapun helm yang mereka pakai tidak masalah, ” ujar Hariyanto.
Menanggapi operasi rutin di jalan AP III Kacoeng Permadi depan Mapolres Batu, Drs. Sumadi, wakil kepala SMA Negeri 2 Batu menyambut baik. Menurutnya, langkah Satlantas Polres Batu tersebut untuk mengantisipasi banyak korban laka lantas khususnya di kalangan pelajar.
“Saya menyambut baik adanya operasi ini. Apalagi anak didik saya juga melewati jalan AP III Kacoeng Permadi. Paling tidak anak-anak sadar tentang keselamatan dirinya, ” ujar Sumadi yang juga guru olah raga SMAN 2 Batu. (Denmas)