Giat Sambang dan Giat DDS, Bhabinkamtibmas Desa Pendem Polres Batu Melaksanakan Silaturahmi Agar Aman
Pada hari Jumat 19-04-2019, Bhabinkamtimbas desa Pendem Brigadir Ibnu Mubarok melaksanakan silaturahmi sekaligus menjenguk salah satu warga yang sakit Stroke yang di temui Mbak ENDAH anak dari pasien di rumah dsn Mojorejo RT 11 RW 3 desa Pendem Kec. Junrejo kota Batu.
Identitas warga yang sakit tersebut :
P. SUMARTO, 53 th, Islam, almt sama dengan di atas ( bapak dari mbak Endah )
Sakit stroke mulai tahun 1997 sampai sekarang.
– Selain menjenguk, bhabinkamtibmas juga menanyakan langkah-langkah apa saja yang telah di ambil dari pihak keluarga terkait Bpk. SUMARTO Telah mengalami sakit selama ini dan menanyakan juga apa sudah mempunyai BPJS atau Jamkesmas?
– Dari pihak keluarga telah memberikan keterangan bahwasanya p. SUMARTO sudah di tangani dan di kontrol setiap bulan oleh pihak RS. Baptis kota batu dengan kartu BPJS yang bersangkutan.
Adapun setiap bulannya yang meliputi :
1. Pemberian obat secara teratur/setiap bulan.
2. Cek tensi darah.
3. Pemberian terapi gerakan tubuh.
Sebagai tanda empati dan tidak mengurangi rasa hormat kepada p. SUMARTO, Jumat barokah ini bhabinkamtibmas desa Pendem memberikan sebagian rezekinya kepada p. SUMARTO.
Selama giat, situasi masih dalam keadaan aman kondusif.
Kegiatan sambang kamtibmas merupakan salah satu kegiatan atensi Kapolres Batu Akbp Budi Hermanto, S.I.K., M.Si yang harus dilaksanakan oleh masing – masing anggota Bhabinkamtibmas dalam rangka menyerap aspirasi dan informasi gangguan Kamtibmas yang ada di wilayah sehingga nantinya Polres Batu beserta jajaran akan dapat dengan cepat membuat langkah – langkah solusi maupun tindakan Kepolisian yang terukur.