POLSEK KASEMBON MEMAKMURKAN SHOLAT SUBUH DI MASJID WILAYAH KASEMBON
Personil Polsek Kasembon melaksanakan giat memakmurkan Masjid dengan giat sholat subuh berjamaah di masjid wilayah Kasembon.
Aiptu Slamet Hariyadi bertatap muka langsung dengan masyarakat tidak lupa tanpa bosan dan henti – hentinya menitipkan pesan Kamtibmas agar ikut serta bekerja sama dengan POLRI dalam menjaga Kamtibmas selama bulan Ramadhan, guna mencegah terjadinya tindak pidana Curat, Curas, Curanmor, Curhewan, dan Curkayu Hutan.
Selain itu lebih wasapada serta juga lebih cermat dan lebih teliti jika terdapat orang asing atau pendatang yang belum terdata dengan identitas dan asal usulnya untuk antisipasi hal yang tidak diinginkan atau menganggu kamtibmas, serta memberikan wawasan terkait dengan menyikapi bijak atas isu provokatif, ujaran kebencian, dan berita bohong / HOAX dengan yang sedang beredar saat ini, dengan memastikan kepastian kebenaran berita tersebut terlebih dahulu tanpa ikut memebesar besarkan terlebih dahulu.
Pada saat itu tak lupa Aiptu Slamet Hariydi selaku Kasi Humas Polsek Kasembon juga mensosialisasikan Program Call Center Polres Batu 110 guna masyarakat dapat dengan mudah menghubungi POLRI jika memerlukan kedatangan dan keberadaan POLRI ditengah masyarakat.