BHABINKAMTIBMAS POLSEK BATU POLRES BATU SATGAS KEMITRAAN SAMBANG USAHA TAHU DAN BIJAK DALAM BERMEDSOS
BRIGADIR.ANTON ISFIANTO BHABINKAMTIBMAS KEL.TEMAS POLSEK BATU KOTA pada hari Senin,02 April 2018 melaksanakan giat sambang kepada karyawan home industri Tahu Prima dan bijak dalam bermedsos sdr. Eko dan beberapa yang lainnya jl. Wukir Rt 01 Rw 04 Kel.Temas Kec./Kota Batu.
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menghimbau :
- Agar sesama karyawan dan warga dilingkungan sekitar tetap jalin kerukunan dan pererat persatuan kesatuan sesuai semboyan “Bhineka Tunggal Ika” jangan sampai terprovokasi adanya isu isu perpecahan yang hanya membawa kerugian dan bijak Menanggapi berita Hoax.
- Pada saat bekerja tetap utamakan jaga keselamatan diri mengingat selama proses produksi menggunakan bahan bakar kayu dan guna antisipasi kerawanan lainnya serta parkir kendaraan di tempat yang aman tambah kunci ganda.
- Di sampaikan pesan agar ibu ibu tindakan KDRT adalah perbuatan yang melanggar hukum hindari dan cegah sedini mungkin tindak kekerasan dalam rumah tangga baik secara fisik maupun phisikologis.
- Apabila ibu ibu mengalami ataupun menjumpai tindak KDRT yang ada di lingkungannya di himbau untuk segara memberitahukan kepada Bhabinkamtibmas melalui aparat
RT/RW. - Diharapkan pelaksanaan pemilukada serentak pada bulan juni 2018 warga masyarakat memilih pilihan sesuai hati nurani walaupun berbeda pilihan namun tetap jaga kerukunan dengan situasi yang aman,tertib,sejuk dan damai.
Guna pererat kerukunan sesuai semboyan “Bhineka Tunggal Ika” semua elemen warga masyarakat dilingkungan berpartisipasi dan ikut serta dalam memerangi informasi/berita/isu isu di medsos yang hanya memecah belah persatuan dan kesatuan sebagai berikut :
▪ Saya Eko dan karyawan usaha Tahu Prima Kota Batu ingin hidup aman, nyaman dan tentram.
▪ Kami ingin Indonesia damai
▪ Kami ingin Pilkada damai
▪ Kami menolak berita bohong.
▪ Kami menolak ujaran kebencian
▪ STOP HOAX
▪ NKRI HARGA MATI
▪ INDONESIA JAYA
Selama kegiatan berlangsung berjalan dengan aman tertib dan kondusif.