Para Anggota Polsek Batu Polres Batu Binluh Paguyuban Ojek Mitra Bhabin
Dalam rangka bangun kesadaran partisipasi masyarakat terhadap kamtibmas, pada hari Minggu, 28-01-2018 pukul 08.00 Wib BRIPKA AGUNG WIDODO Bhabinkamtibmas Kelurahan Sisir Polsek Batu Kota melaksanakankegiatan sambang dan pembinaan kepada paguyuban ojek di pangkalan Toko Amal Jl.Gajahmada Kelurahan. Sisir Kec. Batu Kota Batu.
Adapun pesan pesan dan materi yang di sampaikan dalam kegiatan ini :
1. Mengajak peran serta dari anggota paguyuban ojek dalam kamtibmas.
2. Binmas sebagai pengemban fungsi preemtif Polri menghimbau dan mengajak masyarakat untuk :
a. Mematuhi peraturan dan rambu lalu lintas.
b. Mengutamakan keselamatan pribadi dan penumpang pasang sabuk pengaman hindari pengaruh miras maupun narkoba saat mengendarai ranmor.
c. Melengkapi surat surat ranmor cek kendaraan siap pakai dan layak jalan.
d. Menghindari kebut kebutan di jalan.
e. Stop pelanggran dan stop kecelakaan.
Selain itu Bhabinkamtibmas sampaikan kepada anggota paguyuban ojek untuk beperan aktif bersama Polri dalam pemeliharaan kamtibmas segera beritahukan apabila ada informasi berkaitan dengan kamtibmas.
Kegiatan ini sebagai upaya Polri dalam memberikan penerangan kepada masyarakat untuk sadar dan tertib pada peraturan lalin menuju keselamatan nomer satu wujudkan situasi kamtibmas yang kondusif.