Ciptakan Situasi Kondusif, Bhabinkamtibmas Polres Batu Berikan Binluh Linmas Dan Karang Taruna
Dalam rangka menumbuhkan kesadaran dan partisipasi kepada Kasatgas Linmas Bpk. SUPI’I/Raden dan anggota Linmas serta kelompok Karang Taruna Kel. Temas pada hari Sabtu (16/12/2017) di Kantor Kelurahan Temas Bhabinkamtibmas Kel. Temas Polsek Batu Kota Brigadir Anton Isfianto memberikan Binluh tentang BINTIBMAS menyampaikan himbauan pesan pesan kamtibmas.
Bjabinkamtibmas menyampaikan pesan himbauan kamtibmas tentang anggota Linmas dan karang taruna merupakan ujuk tombak Kamtibmas di wilayah tingkat Rt atau Rw dilingkungan masing masing sehingga pentingnya peran anggota Linmas dan Karang Taruna dalam pelopor kamtibmas dan sadar hukum terutama Norma norma atau peraturan yang ada dilingkungan.
” Selain itu mari kita tingkatkan silaturahmi dan kerukunan antar anggota linmas dan karang taruna sebagai bentuk sinergi agar tercipta suasana yg aman,nyaman dan harmonis dalam rangka harkamtibmas” tutur Brigadir Anton.
Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pentingnya peningkatan kewaspadaan dan kepekaan diri terhadap tindak kejahatan atau kerawanan dilingkungan mengingat memasuki bulan puasa/Ramadhan.
” Kami berharap kel. Temas dapat mengaktifkan kembali pos pos kamling dan ronda malam di masing tingkat Rt atau Rw selama Bulan Ramadhan agar situasi selama bulan ramadhan aman,terkendali dan kondusif” tambahnya.
Dalam kesempatan ini Bhabinkamtibmas juga memberikan pembekalan dasar tata cara memegang terduga tindak kejahatan dengan harapan dapat diaplikasikan degan tanggap dan cepat sesuai situasi dilapangan.
Kegiatan Binluh himbauan kamtibmas merupakan langkah serta upaya Polri melalui peran serta Bhabinkamtibmas menjalin kedekatan dan meningkatkan kerjasama dgn Linmas dan karang taruna guna menyerap aspirasi dan informasi berkaitan dengan kamtibmas mewujudkan situasi yang aman dan kondusif degan tanggap dan cepat sesuai situasi dilapangan.