Pada hari Rabu tgl 16 Nov 2017 di rupatama polres batu telah dilaksanakan giat pelatihan fungsi teknis lantas yang dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Batu Kompol Zein Mawardi A.md. dan didampingi Kbo Sat Lantas Polres Batu IPTU GUGUK WINDU , serta perwira sat lantas lainya, giat ini di ikuti oleh anggota sat lantas Polres Batu dan anggota lantas polsek jajaran. Giat ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan / kerterampilan anggota sat lantas demi terciptanya kamseltibcar lantas dan peningkatan pelayanan publik.
Kegiatan ini di buka dengan Paparan Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Batu IPDA GIYANTO dengan menyampaikan materi tentang DIKMAS LANTAS, di mana materi tersebut menyampaikan tentang penngetauhan tertib berlalu lintas demi terwujudnya kamseltibcar lantas kepada masyarakat. Dan kegitan ini dilanjutkan dengan paparan Kanit Turjawali IPDA HARTAWAN tentang Pengaturan , Penjagaan, Pengawalan dan Patroli .
di mana materi tersebut menyampaikan tentang Tugas dan Prosedur Yang harus Dilakukan sebagai Anggota Turjawali. Materi yang terakhir disampaikan oleh Kanit Laka IPDA ANTON HENDRY S,S.H. dimana materi ini meneragkan tentang Prosedur penanganan laka lantas dan Prosedur Pembuatan Laporan hasil laka lantas yang terjadi.
Kegitan ini diakhiri dengan sambutan Kbo Sat Lantas Polres Batu yaitu Iptu Guguk Windu yang mana dalam kesempatan tsb beliau menyampaikan ucapan Terimakasih kepada anggota yang bersedia mengikuti kegiatan pelatihan fungsis teknis di mana diharapkan setelah melaksanakan giat ini Para anggota lebih semanggat dalam melaksanakan Tugas dan kewajibanya dan lebih trampil dalam melayani Masyarakat.