Polres Batu Lakukan Pengamanan Ujian Terakhir UNBK dan UNPK Unas Paket B
Batu – Sabtu (20/5/2017) Kasat Binmas AKP Diana Pujiastuti, S.H menindak lanjuti perintah Kapolres Batu AKBP Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H untuk melaksanakan penggamanan UNBK (Ujian Nasional Berbasis Komputer) dan UNPK (Ujian Nasional Progam Kesetaraan) paket B tahun pelajaran 2016/2017 di SMA Negeri 1 Batu untuk UNBK dan di SDN Sisir 1 Batu untuk UNPK guna mengantisipasi terjadinya kecurangan, memotret, menggadakan, menyebarluaskan soal ujian nasional dan kebocoran kunci jawaban.
Kegiatan pengamanan Unas paket B hari terakhir yang dilaksanakan oleh Aiptu Endro Supriyono Kanit Bintibmas dan Bripka Arik Setiyono anggota Satbinmas Polres Batu tersebut merupakan salah satu atensi dari Kapolres Batu AKBP Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K., M.H. sebagai upaya Polri untuk mencegah terjadinya kecurangan yang mungkin terjadi pada saat pelaksanaan ujian nasional paket B berlangsung.
Ujian nasional paket B setara dengan sekolah SLTP yang merupakan program pemerintah untuk mencerdaskan anak bangsa agar dapat sekolah wajib belajar 9 tahun yang merupakan pendidikan dasar yang wajib dan harus dimiliki oleh warga negara Indonesia khususnya anak-anak untuk menghapus dan menghilangkan buta aksara.
Dalam pelaksanaan UNBK paket B di SMA Negeri 1 Batu siswa yang terdaftar sebanyak 23 siswa dan hadir 17 siswa sedangkan 6 siswa tidak hadir sedangkan UNPK di SDN Sisir 1 Batu terdaftar 71 siswa, hadir 52 siswa dan tidak hadir 19 siswa dengan alasan antara lain undur diri, sakit, tidak dapat ijin dari tempat siswa bekerja dan tidak dapat dihubungi atau ditelpon.
Ibu Dwi Resti (Kasi Pendidikan Masyarakat Dinas Pendidikan Kota Batu) yang mewakili Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu menyampaikan untuk ujian nasional Paket B hari terakhir di mulai pukul 07.30 s/d 09.30 Wib dengan mata pelajaran Bahasa Inggris dan pukul 10.30 s/d 12.30 Wib dengan mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Ibu Dwi Resti juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Polres Batu yang telah memantau dan mengamankan pelaksanaan unas Paket B sehingga dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar.