Polres Batu Tingkatkan Patroli Sambang Desa
Untuk meningkatkan sinergitas kemitraan Polres Batu dengan masyarakat menjaga kamtibmas agar tetap kondusif, Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K., M.H. memerintahkan kepada Polsek jajaran melalui Bhabinkamtibmasnya untuk meningkatkan giat patroli dialogis dan sambang desa.
Menyikapi perintah Kapolres Batu tersebut, Kapolsek Pujon Akp M Budiarto, S.H. memerintahkan anggota Bhabinkamtibmasnya untuk meningkatkan giat patroli dialogis dan sambang desa. Pada hari minggu tanggal 07 Mei 2017 pukul 23.00 Wib Bripka Wahyu Setiadi Bhabinkamtibmas desa Wiyurejo melaksanakan giat sambang desa ke tokoh masyarakat Bapak Muhajirin yang beralamat di Dsn. Bagean Desa Wiyurejo Kec. Pujon Rt. 18 Rw. 07 .
Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas memberikan pesan Kamtibmas kepada tokoh masyarakat agar masyarakat diajak peduli dan berperan aktif dalam menciptakan kamtibmas dengan cara Siskamling dan tamu wajib lapor 1×24 jam serta bila mengetahui sesuatu yang mencurigakan agar melaporkan ke Bhabinkamtibmas ataupun polsek pujon. Kegiatan patroli tersebut sebagai upaya preventif dari Polsek Pujon untuk menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.