SERAP ASPIRASI KASAT BINMAS TATAP MUKA DENGAN LURAH SONGGOKERTO.
Batu (20/1/2017) Kasat Binmas Polres Batu AKP Aristianto Budi Sutrisno S.H,S.IK. MH bersama Kanit Binkamsa AIPTU Mawang dan anggota sat binmas melaksanakan tatap muka dengan Lurah Songgokerto Sasongko di Kantor Kelurahan. Dalam giat tersebut Kasat Binmas menyerap aspirasi masyarakat dilanjutkan menyampaikan himbauan Kamtibmas dengan semangat “POLISI PATUH” (proaktif, amanah, tegas, unggul, humanis)
Dalam himbauannya Kasat Binmas menyampaikan pesan pesan kamtibmas agar menggiatkan siskamling di wilayahnya agar lebih tanggap dan waspada terhadap orang luar yang masuk ke wilayah Songgokerto, mengingat wilayah tersebut banyak villa, hotel dan tempat menginap lainnya.
Sebagai wujud respon, Lurah Songgokerto berharap agar Bhabinkamtibmas dapat berkantor di kelurahan agar mempermudah komunikasi 3 pilar dalam berkoordinasi tiap permasalahan di wilayahnya.
Kapolres Batu AKBP Leonardus Simarmata S.Sos, SIK, MH mengapresiasi kegiatan tersebut serta berharap sinergitas kemitraan 3 pilar plus dapat terjaga sehingga menciptakan situasi dan kondisi yang kondusif.